Sering Kecewa? Makanya, Perhatikan Cara Tepat Memilih Penjahit Berkualitas

Sebenarnya, kiat terbaik dalam berbusana adalah jahit baju Anda di penjahit langganan.
Masalahnya, mendapatkan tukang jahit yang bagus dan langgeng bukan perkara mudah, terutama untuk wanita.
Sekarang, penjahit sudah marak hadir di pasaran dan berlomba-lomba menawarkan jasa mereka. Alhasil, Anda pun bisa jadi bingung memilih penjahit yang cocok dengan diri Anda.
Namun, Anda tak perlu khawatir. Sebab, Alison Freer, pakar tren busana membagikan tiga kiat cerdas dalam menyeleksi dan menentukan seorang penjahit terbaik.
Berikut uraiannya:

Pilih yang kooperatif

Penjahit, sama juga dengan pasangan, Anda harus menjaga hubungan yang langgeng dan awet. Sebab, tak bisa dimungkiri bahwa satu kali saja Anda puas dengan hasil jahitan seseorang, maka dipastikan Anda akan terus kembali menggunakan jasanya.
Oleh karena itu, selain mempertimbangkan bakat dan keterampilan penjahit, Anda juga harus mencari seseorang yang kooperatis dan ramah pada pelanggan.
Sebab, tak sedikit penjahit yang merasa sombong dan dibutuhkan sehingga sering bersikap tidak sopan pada pelanggan.
cara-memilih-penjahit-berkualitas

Pilih yang tepat waktu

Menjahit baju membutuhkan waktu dan inspirasi. Jadi, jangan memberikan tenggat waktu yang mustahil pada penjahit Anda.
Namun, pastikan juga apabila Anda memberikan waktu yang cukup lama, maka si penjahit akan menempatinya sesuai perjanjian.

Lakukan uji keterampilan

Sebaiknya, jangan langsung memberikan pesanan jahitan rumit menggunakan bahan yang mahal.
Freer menyarankan agar Anda menguji sang penjahit dengan pesanan baju dengan teknik jahit yang sederhana tetapi menuntuk kerapihan, seperti kemeja, celana bahan, dan rok.
Lalu, perhatikan apakah barisan jahitan di area kerah dan kelim baju terjahit dengan teliti atau tidak. Selain itu, jangan lupakan juga untuk mengamati apakah panjang celana dan lengan baju Anda sama.
SUMBER: KOMPAS
Previous
Next Post »